Anubias Berbunga Setelah 2 Tahun

Anubias adalah tanaman aquascape yang mudah dirawat dan gampang tumbuh. Tanaman ini memiliki daun yang lebar dan tebal sangat cocok dijadikan sebagai penghias akuarium.

Saya membeli anubias seharga 25 ribu 2 tahun yang lalu, waktu saya beli tanaman ini hanya memiliki 3 helai daun saja. Anubias ini saya tanam dalam aquascape low tech tanpa karbondioksida injeksi, tanpa filter, dan tanpa pupuk.

Walaupun tanpa CO2 dan pupuk, tanaman ini tetap tumbuh dengan baik dan setiap 2 minggu sekali muncul daun baru.

Pada awal-awal saya tanam, anubias ini memang tidak tumbuh dengan baik dimana satu bulan pertama hanya tumbuh 1 daun dengan ukuran yang cukup kecil karena baru beradaptasi dengan lingkungan baru.

Perlahan-lahan anubias ini dapat berdaptasi dengan baik. Setalah 2 tahun, anubias ini sekarang sudah rimbun, daunnya sudah banyak karena tumbuh dengan baik. Dan yang paling menyenangkan adalah muncul bunga pada anubias ini.

anubias berbunga
Anubias berbunga setelah 2 tahun dalam aquascape


Muncul 2 bunga dari tanaman ini. Bunganya memiliki tangkai yang panjang mirip seperti bunga tanaman kuping gajah. Sering muncul gelembung-gelembung oksigen yang keluar dari bunga ini terutama setelah saya mengganti air. Gelembung oksigen ini adalah tanda bahwa tanaman sedang menjalani fotosintesis dengan baik.

Saya tidak pernah secara khusus merawat anubias agar berbunga. Perawatan rutin yang saya lakukan hanyalah mengganti air akuarium seminggu sekali setengah bagian dengan membersihkan dasar akuarium juga. Sedangkan untuk pupuk saya percaya kotoran ikan yang ada dalam akuarium lama-lama akan terdekomposisi menjadi pupuk.

Saya tidak pernah memberikan pupuk pada aquascape ini, namun tanaman yang berbunga menandakan bahwa kebutuhan nutrisinya tercukupi. Bakteri-bakteri baik yang ada di dalam akuarium telah mengubah kotoran ikan menjadi mineral lengkap yang dibutuhkan anubias untuk tumbuh dan berbunga.

Dari beberapa artikel yang saya baca, anubias yang berbunga menandakan bahwa tanaman tersebut bahagia dan kebutuhan nutrisinya tercukupi.

Namun katanya jarang ada bunga anubias yang berhasil menghasilkan biji. Katanya agar bisa menghasilkan biji bunga tersebut harus tumbuh hingga keluar air. 

Namun siapa tahu bunga anubias saya ini nentinya menghasilkan biji. Semoga saja.

0 komentar

Post a Comment