Plasmodesmata (tunggal: plasmodesma) adalah saluran kecil pada dinding sel tumbuhan yang menjadi penghubung antar sel yang bersebelahan. Membran plasma dari sel yang bersebelahan akan terhubung dan di dalamnya terdapat perpanjangan retikulum endoplasma serta sitoplasma. Retikulum endoplasma yang melewati plasmodesmata disebut dengan desmotubula. Plasmodesmata akan menjadi jalur komunikasi dan transportasi zat dari sel satu menuju sel lain.
Plasmodesmata dapat muncul di seluruh bagian dinding sel tumbuhan, atau pada sudut-sudut tertentu saja. Air dan molekul-molekul yang terlarut di dalam sitoplasma dapat berpindah dari satu sel ke sel lainnya melalui saluran ini. Perindahan air melalui saluran dalam plasmodesmata disebut dengan transportasi simplas. Sedangkan perpindahan air melalui dinding sel disebut dengan transportasi apoplas.
Plasmodesmata pada sel |
Pengamatan melalui mikroskop cahaya akan nampak plasmodesmata hanya sebuah garis kecil yang menghubungkan sel-sel yang bersebelahan. Sedangkan pengamatan dengan mikroskop elektron mengungkapkan struktur plasmodesmata sebagai suatu saluran kecil dengan diameter antara 30 hingga 60 nanometer.
0 komentar
Post a Comment