Reproduksi merupakan salah satu tindakan makhluk hidup untuk mempertahankan jenisnya di muka bumi. Manusia juga melakukan proses reproduksi untuk menghasilkan keturunan, umur optimum seorang wanita untuk mulai bereproduksi adalah pada 21 tahun sedangkan laki-laki pada 25 tahun. Reproduksi diawali dengan pembentukan sel-sel reproduksi yaitu ovum dan sperma.
Ovum sebagai sel reproduksi (gamet) betina akan dihasilkan oleh organ ovarium wanita. Di dalam ovarium terdapat folikel-folikel yang merupakan kamar kecil perkembangan ovum tunggal. Di dalam folikel inilah ovum akan berkembang hingga matang dan akhirnya akan keluar dari folikel. perkembangan folikel dari muda hingga matang dan hancur beserta hormon-hormon yang dihasilkannya disebut siklus ovarium.
Dalam siklus ovarium, sering muncul istilah folikel, korpus luteum, dan korpus albikan, sebenarnya bagaimana perbedaan antar ketiganya? Perhatikan gambar di bawah ini.
Folikel merupakan struktur dalam ovarium dimana terjadi perkembangan ovum. Folikel awalnya kecil namun semakin lama akan terus berkembang dan membesar seiring dengan perkembangan ovum di dalamnya. Folikel yang telah matang dan siap mengeluarkan ovum di dalamnya dinamakan folikel de graff. Perkembangan folikel dipengaruhi oleh hormon FSH yang dihasilkan oleh hipotalamus. Folikel muda menghasilkan estrogen dan progesteron dalam jumlah sedikit dan akan meningkat seiring perkembangnnya.
Proses keluarnya ovum dari folikel de graff dinamakan dengan istilah ovulasi. Sekresi LH dalam jumlah besar oleh hipotalamus akan memicu proses ovulasi terjadi. Ovum kemudian akan meluncur dan digerakkan menuju uterus dimana proses fertilisasi akan terjadi.
Korpus luteum adalah folikel yang telah mengeluarkan ovum didalamnya, dengan kata lain folikel yang telah kehilangan ovum. Korpus luteum juga disebut badan kuning karena warna aslinya kekuningan. Korpus luteum menghasilkan hormon estrogen dan progesteron dalam jumlah cukup besar untuk mempersiapkan terjadinya kehamilan.
Korpus albikan atau disebut badan putih, adalah korpus luteum tua yang sudah tidak menghasilkan hormon lagi. Jaringan korpus luteum akan mulai dihancurkan oleh makrofag sehingga akan hancur sedikit demi sedikit. Sisa-sisa dari korpus albikan kadang nampak sebagai noda pada permukaan ovarium.
Terimakasih🙏
ReplyDeletethankyou paraaah
ReplyDelete